Kaltimpedia
Beranda DPRD Kaltim DPRD Kaltim Layangkan Surat Resmi Soal Dorongan Pergantian Plt Biro Pengadaan Barjas Kaltim

DPRD Kaltim Layangkan Surat Resmi Soal Dorongan Pergantian Plt Biro Pengadaan Barjas Kaltim

Syafruddin, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kaltim (Istimewa)

Samarinda, Kaltimpedia.com – Dorongan agar Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setprov Kaltim segera dievaluasi oleh Gubernur Kaltim Isran Noor terus disuarakan anggota DPRD Kaltim.

Hal senada juga disampaikan Syafruddin, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kaltim. Ia menyebut, pihaknya telah mendorong gubernur mengevaluasi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Karo Barjas Setprov Kaltim, Buyung Dodi Gunawan, lantaran tidak menjalankan tugas dengan baik.

Surat resmi dorongan ini pun telah disampaikan per 15 Agustus lalu, DPRD Kaltim bersurat resmi ke ke Pemprov Kaltim tentang evaluasi kinerja Plt Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setprov Kaltim tersebut.

Dalam surat bernomor 005/II.-1158/Set.DPRD, diterangkan agar Gubernur Isran Noor dapat mengevaluasi kinerja Buyung Dodi Gunawan untuk bekerja lebih baik dalam rangka meningkatkan transparansi tata kelola pengadaan barang dan jasa di Pemprov Kaltim. Surat tersebut ditandatangani oleh selaku Ketua DPRD Kaltim Makmur HAPK.

“Pergantian itu sudah diusulkan, secara kelembagaan sudah kami sampaikan,” sebutnya.

Sementara itu, hingga berita ini naik tayang Buyung Dodi Gunawan selaku Plt Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setprov Kaltim belum dapat dikonfirmasi. (fa/adv/dprdkaltim)

Komentar
Bagikan:

Iklan