Kaleidoskop – Melihat Lebih Dalam Program Kukar Idaman Tahun 2021

Kaltimpedia.com, Tenggarong – Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara telah resmi dilantik pada (26/02/2021), keduanya diambil sumpah oleh Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor atas nama Kemendagri Tito Karnavian yang di selenggarakan secara virtual di ruang video conference (vicom) kantor Bupati Kutai Kartanegara.
Membawa visi misi Kukar Idaman Edi – Rendi berkomitmen untuk mewujudkan Kukar Sejahtera dan Bahagia sebagai landasan peteaan program-program kerja mendatang.
“Kami juga bertekad akan mewujudkan pemerintahan Kabupaten Kutai Kartanegara yang baik, salah satu cirinya adalah pemerintahan hadir bersama masyarakat, perusahaan dan stake holder yang akan bersinergi dan bekerjasama untuk melayani masyarakat demi kemajuan Kukar,” ungkap Edi Damansyah dikutip dari gerakanaktualnews.com.
Komitmen serta mewujudkan program-program yang di canangkan Edi – Rendi harus terus di kawal, hal tersebut untuk memastikan pemimpin Kutai Kartanegara saat ini bekerja untuk masyarakat.
Oleh sebab itu Tim Redaksi Kaltimpedia sudah mengumpulkan dari berbagai sumber tentang kinerja dan capaian pemimpin Kukar Edi-Rendi sejak dilantik hingga November 2021.
Penanganan Covid 19 Kutai Kartanegara
Sejak dilantik bulan februari 2021 Edi-Rendi sudah harus berhadapan dengan dunia kesehatan, pandemic covid melanda seluruh negeri kebidajakan PPKM diberlakukan serentak, sehingga hal ini menjadi pekerjaan utama pemimpin Kukar Saat itu.
“Tugas berat kami, masih fokus penanganan Covid-19, pembangunan Infrastruktur, pemenuhan kebutuhan dasar rakyat, serta memulihkan perekonomian masyarakat khususnya pelaku UMKM yang terpuruk imbas Covid-19,” Ungkap Edi Damansyah Pasca Pelantikan.
Berbagai upaya penekanan angka positif covid-19 di Kutai Kartanegara terus dilakukan, pemberlakukan PPKM, Penyekatan, penerapan jam malam, dan protokol kesehatan yang ketat akhirnya bulan November 2021 Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara menyatakan zero covid-19.
“Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, Etam (saya) harus bersyukur hari ini Kutai Kartanegara menjadi satu-satunya daerah di Kalimantan Timur dengan status ZERO COVID,” tulis Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah dalam akun facebook atas namanya, Minggu (28/11/2021)
Vaksinasi Masal
Sebagai upaya mencegah varian baru covid 19 serta meningkatkan imun tubuh Pemkab Kukar terus mendorong vaksinasi massal untuk masyarakat Kutai Kartanegara, vaksinasi yang dilakukan dengan berbagai jenis vaksin perbulan okteber mencapai 43 Persen.
“Alhamdulillah, pelaksanaan vaksinasi di Kukar yang sampai hari ini telah mencapai 43 persen,” kata Edi Damansyah.
Edi menjelaskan, vaksinasi massal ini digelar Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Kaltimtara bekersama saja dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kukar. Ia berharap vaksinasi ini dapat mempercepat target vaksinasi.
“Dengan kerjasama dan dukungan OJK Kaltim dan Bankaltimtara bisa lebih mempercepat target Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kukar, yakni 70 persen,” sambungnya.
Beasiswa Kukar Idaman
Beasiswa Kukar Idaman merupakan beasiswa yang diberikan kepada Mahasiswa Kukar yang sedang menempuh pendidikan, beasiswa ini sudah di buka sejak tanggal (26/8/2021).
Selaras dengan Program Kukar Idaman 10.000 Beasiswa yang terbagi untuk beasiswa stimulus dan beasiswa tematik berharap mampu mengakomodir serta meringankan biaya pendidikan untuk pelajar Kutai Kartanegara serta untuk meningkatkan sumberdaya manusia (SDM) yang unggul.
“Saya berharap program ini dapat mengakomodir pelajar-pelajar di Kukar untuk mengenyam pendidikannya. Terutama pelajar-pelajar pra sejahtera namun berprestasi, yang selama ini tidak pernah terfasilitasi. Sudah saatnya,” ungkap Edi Damasnyah dikutip dari tribun kaltim.
Program Kukar Kaya Festival
Salah satu program dari 10 program prioritas dari Kukar Idaman adalah Kukar Kaya Festival yang akan di selenggarakan di setiap tahunnya dan pertama kali di lucurkan pada (11/5/2021).
“Saya harap Kutai Kartanegara kaya Festival (K3F) yang akan memunculkan festival unggulan di Kukar dan akan membawa efek domino (Multi Flayer Effect) terhadap ekonomi Masyarakat Kukar” ungkap Rendi Solihin.
Kredit Idaman
Permasalahan perekonomian memang tidak ada hentinya, berlatar belakang banyaknya warga yang mengeluhkan kepada pemerintah akibat terlilit hutang oleh rentenir menjadikan di realisasikannya Kredit Idaman yang bekerjasama dengan Bank BPD Kaltimtara untuk mengurai permasalahan tersebut.
Kredit Idaman ditujukan untuk pelaku Usaha Kecil Menengah (UMKM) Untuk mendapatkan modal secara mudah tanpa adanya bunga, Kredit Idaman sendiri sudah diluncurkan sejak okteber 2021 lalu.
“Alhamdulilah hari ini sudah mulai kita realisasikan, “Jadi semangatnya harus bagaimana kita melawan rentenir,” Ungkap Edi Damansyah.
Program Terang Kampungku
Kutai Kartanegara memiliki geografis yang sangat luas, setidaknya terbagi tiga zona untuk wilayah Kukar Yakni Wilayah Pesisir, Tengah dan Hulu, sehingga pemertaan pembangunan sangat memerlukan waktu yang panjang.
Program Terang Kampungku merupakan program bekerja sama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang diharapkan seluruh masyarakat Kutai Kartanegara bisa merasakan aliran listrik, program ini sudah berjalan sejak Oktober lal.
“Sebetulnya kalo masalah penyediaan energi yang disampaikan pada kami melalui teman – teman PLN mencukupi, tetapi karena dorongan bersama, ini kerja sama Pemkab Kukar dengan PLN sehingga desa – desa yang tadinya 12 jam meningkat menjadi 24 jam,” ungkap Edi Damansyah.
Pembangunan Infrastruktur
Pembangunan infrastruktur merupakan pembangunan fasilitas fisik maupun bersifat perawatan, hamper semua sektor pemerintahan di dalamnya terdapat pembangunan infrastruktur, baik pembangunan gedung baru, perawatan gedung, pembangunan jalan, jembatan, drainase, peningkatan badan jalan dan lain sebagainya.
Pembangunan infrastruktur ditujukan untuk menunjang aktifitas masyarakat menjadi lebih mudah, sehingga hal tersebut menjadikan infrastruktur terus ditingkatkan.
Di setiap akhir penganggaran Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara turun langsung dalam pengawasan program infrastruktur ini, hal ini guna memastikan program tersebut berjalan dengan baik dan sesuai dengan waktu yang di tetapkan, sehingga Pemkab Kukar tidak terbebani lagi dengan hutang daerah jika bangunan mangkrak atau tidak selesai pada waktu kesepakatannya.
“Dan ini mesti jadi salah-satu konsen kita, untuk itu saya memastikan pembangunannya agar bisa dikejar, mengingat proses pembelajaran tatap muka sudah mulai digelar,” terang Rendi Solihin penuh perhatian terhadap kondisi pendidikan di Kukar.
“Terkait percepatan penyelesaian pelaksanaan proyek menjelang akhir tahun 2021, memang sudah menjadi tanggung jawab pihak swasta untuk menyelesaikannya. Bagaimanapun ini demi pembangunan di Kukar, juga terkait perihal sumbangsih anak-anak muda untuk kemajuan Kukar,” tutup Edi Damansyah.