Kaltimpedia
Beranda Kutai Kartanegara Kodim 0906/KKR Peraih Double Winner Tingkat Nasional

Kodim 0906/KKR Peraih Double Winner Tingkat Nasional

Bupati Kukar Edi Damansyah bersama Dandim dan Ketua DPRD Kukar berserta jajaran Kodim 0906/KKR. (Kaltimpedia.com)

Kaltimpedia.com, Tenggarong – Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah mengucapkan selamat atas pencapaian Kodim 0906/Kutai Kartanegara (KKR) dengan meraih dua penghargaan sekaligus pada tingkat nasional TNI AD tahun 2021.

Dua penghargaan yang berhasil dibawa pulang yaitu sebagai  juara pertama pada lomba Binaan Teritorial (Binter) dan Lomba Karya Tulis Essay.

“Saya selaku pribadi dan atas nama Pemkab Kukar mengucapkan selamat kepada Letkol Inf Charles Alling sebagai juara terbaik dan beserta seluruh jajaran serta keluarga besar Kodim 0906/KKR atas diraihnya prestasi membanggakan ini,” ungkap Edi dalam sambutannya di Makodim pada Kamis (11/11/2021).

Menurutnya, dua peringkat juara pertama atau double winner ini didapatkan oleh satu Kodim, dan ini merupakan sejarah pertama selama penyelenggaraan lomba Binter.

Penghargaan yang berhasil diperoleh tentu saja tidak datang dengan sendirinya tetapi sebuah proses panjang yang telah dilalui. Dibuktikan dengan dedikasi tanggung jawab dan kesetiaan dalam tugas dan dibarengi kerja keras dan inovasi yang tiada henti.

“Hal ini didasari atas rasa kepedulian yang tinggi untuk mengabdi bagi seluruh anak negeri, bangsa yang kita cintai ini,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui ucap Edi, disaat masa-masa sulit pandemi Covid-19 yang dihadapi, Kodim 0906/KKR selalu tampil dalam berbagai kegiatan dalam rangka pencegahan dan penanganan Covid-19. Begitupun pada peran dan inovasi dengan menciptakan box sterilisasi sebagai ikhtiar menahan layu penyebaran virus, dan khususnya melalui media alat tukar uang.

Bahkan, Kodim juga menjadi leading sektor dalam perencanaan, pengerjaan hingga pengelolaan program Desa Sinergi Hijau yang ada di Desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang. Dengan mengaktifkan kembali lahan tidur kemudian menjadi kawasan ketahanan pangan nasional di Kaltim.

“Tentu masih banyak bentuk-bentuk pengabdian dan dedikasi lainnya yang telah dipersembahkan oleh pak Dandim beserta jajarannya,” kata Edi.

Secara terpisah, Dandim 0906/KKR Letkol Inf Charles Alling menuturkan  pada Lomba Binter ada 24 program unggulan dan semuanya sudah berdampak serta dirasakan oleh masyarakat.

Keberhasilan yang paling spektakuler adalah kegiatan di Desa Tanjung Batu, sesuai petunjuk Pangdam VI/Mulawarman untuk program Desa Sinergi Hijau kawasan cadangan pangan strategis nasional. Ini sudah dilakukan dan akan menjadi percontohan untuk di daerah lainnya.

“Dan ini gayung bersambut, Beliau (Pangdam) ingin Kodam IV/Mulawarman punya ciri khas tersendiri salah satunya adalah bagaimana kita menyiapkan lumbung pangan dalam menyambut program IKN nanti di Kaltim,” ungkap Alling. (Dha/Adv)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan