Kaltimpedia
Beranda DPRD Samarinda Jelang Pemilu 2024, Joni Ingin Generasi Z Berani Tolak Politik Uang

Jelang Pemilu 2024, Joni Ingin Generasi Z Berani Tolak Politik Uang

Joni Sinatra Ginting Anggota DPRD Samarinda

Kaltimpedia.com, Samarinda – Joni Sinatra Ginting selaku Anggota Komisi I DPRD Samarinda, menekankan peran besar generasi Z dalam kontestasi politik pada Pemilu 2024 mendatang.

Dalam hal ini, Joni memperingatkan generasi muda untuk berani menolak praktik politik uang.

Menurutnya, politik uang tidak seharusnya menjadi bagian dari proses pemilu.

Joni berpendapat bahwa generasi Z harus diberi pembelajaran untuk membuat pilihan berdasarkan visi dan misi, bukan dipengaruhi oleh faktor finansial.

“Saya pribadi kurang setuju politik uang dan kita juga harus memberikan pembelajaran kepada generasi Z ini supaya tidak menggunakan mahar ketika pemilu,” tutur Joni pada Selasa, (7/11/2023).

Joni juga mengimbau agar generasi Z berani menentukan pilihan sendiri tanpa terpengaruh oleh campur tangan atau pengaruh politik yang tidak sejalan dengan visi dan misi mereka.

“Harapannya generasi z harus cari tahu bagaimana track record para caleg,” ungkap Joni.

Dengan upaya ini, Joni berharap para generasi muda dapat memainkan peran penting dalam membentuk masa depan politik yang lebih transparan dan bermartabat. (adv)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan