Ketua DPRD Kaltim Tegaskan Peran Strategis Pancasila Hadapi Tantangan Geopolitik Global
Kaltimpedia.com, Jakarta – Ketua DPRD Kalimantan Timur, Hasanuddin Mas’ud, menegaskan bahwa penguatan ideologi Pancasila menjadi pondasi penting dalam menjaga stabilitas nasional di tengah dinamika global yang penuh ketidakpastian. Hal ini disampaikannya usai menghadiri Sarasehan Nasional bertema “Memperkokoh Ideologi Pancasila Menghadapi Tantangan Geopolitik Global Menuju Indonesia Raya” di Gedung Nusantara IV, Kompleks MPR RI, Selasa (20/5/2025).
Sarasehan ini merupakan hasil kolaborasi antara Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), MPR RI, dan Center for Geopolitics & Geostrategy Studies Indonesia, serta dihadiri lebih dari 800 peserta, termasuk pejabat tinggi negara, kepala daerah, dan unsur Forkopimda dari berbagai provinsi.
Dalam pembukaan acara, Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, mengingatkan pentingnya menjaga arah bangsa di tengah cepatnya perubahan global. Ia menekankan bahwa Pancasila adalah penuntun utama agar Indonesia tidak terseret arus konflik geopolitik dan tekanan internasional.
“Di tengah tantangan global, Pancasila adalah jangkar utama kita dalam menjaga harmoni dan arah kebijakan nasional,” ujar Muzani.
Hasanuddin Mas’ud, yang akrab disapa Hamas, menyambut baik inisiatif tersebut dan menyatakan bahwa Kalimantan Timur dalam posisi siap untuk memainkan peran strategis, apalagi sebagai lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN). Ia menyebutkan bahwa kondisi keamanan dan kebutuhan dasar seperti pangan dan air di wilayahnya masih terjaga dengan baik.
“Kaltim tetap dalam kondisi kondusif. Sumber daya cukup memadai untuk mendukung pembangunan nasional, meski ada beberapa kendala distribusi energi, namun sifatnya hanya sementara dan bersifat antisipatif,” jelasnya.
Selain aspek ideologi dan ketahanan wilayah, Hamas juga menyoroti pentingnya kekuatan ekonomi dalam menghadapi tekanan global seperti konflik Rusia–Ukraina dan tensi perdagangan Amerika Serikat–Tiongkok. Ia menyebut kestabilan ekonomi daerah sebagai penopang penting dalam menjaga daya tahan daerah terhadap risiko eksternal.
“Kunci utamanya adalah menstabilkan inflasi. Saat ini kondisi APBD Kaltim masih terjaga dengan baik, dan itu menjadi modal utama kita untuk tetap adaptif dalam menghadapi gejolak global,” tegasnya.
Ia menutup pernyataannya dengan menyerukan agar penguatan ideologi Pancasila terus menjadi agenda bersama seluruh pemangku kepentingan, baik di tingkat nasional maupun daerah, agar Indonesia tetap kuat dan bersatu dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan.
(DPRDKaltim/Adv/AH)
Join Group Wa Kami Kaltimpedia.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now