Kaltimpedia
Beranda DPRD Samarinda Komisi IV DPRD Samarinda Dorong Pemkot Prioritaskan Kota Layak Anak

Komisi IV DPRD Samarinda Dorong Pemkot Prioritaskan Kota Layak Anak

Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Damayanti.

Kaltimpedia.com, Samarinda – Diketahui beberapa bulan kebelakang ada 5 bocah yang tenggelam di sungai Mahakam, akibat bermain di tepi sungai dan terseret banjir hingga nyawa melayang.

Terakhir bocah 8 tahun yang duduk di bangku kelas 3 Sekolah Dasar diduga terseret arus saat bermain banjir di Jalan Pasundan, Gang Cempaka, RT 30, Kelurahan Jawa, Kecamatan Samarinda Ulu, pada Senin (6/3/2023) lalu.

Menyikapi hal tersebut, Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Damayanti turut prihatin dan turut berduka cita akan musibah ini dan tentunya Kejadian ini harus menjadi perhatian kita bersama,khusus pemerintah kota (Pemkot) samarinda.

“Selogan Kota Layak Anak harus menjadi strategi utama dalam pembangunan mulai dari perencanaan, penganggaran sampai pelaksanaannya,” ucapnya saat diwawancarai via WhatsApp, Selasa (14/3/2023).

Ia juga menyoroti, jika pembangunan drainase juga harus di perhatikan keamanan dan kenyamanan agar tidak ada korban lagi akibat terseret banjir.

“Jika keamanan drainase baik, kemungkinan anak yang terseret banjir ini tidak akan terjadi. Begitu juga dengan pembangunan yg lainnya harus diperhatikan keamanannya,” ujarnya.

Politisi PKB ini juga menghimbau, Pengawasan Keluarga, lingkungan masyarakat harus di tingkatkan terhadap aktivitas anak-anak saat bermain di luar.

“Kelurga dan juga masyarakat harus lebih peka dan peduli terhadap keadaan di lingkungan sekitarnya,” katanya.

“Tanpa disadari perkembangan teknologi dan kemajuan zaman membuat kita terkadang kurang peka terhadap lingkungan sekitar. Mari semua pihak bersama-sama tingkatkan solidaritas kepedulian terhadap lingkungan dan semoga kejadian ini tak terulang lagi,” pungkasnya. (Adv)

Komentar
Bagikan:

Iklan