Kaltimpedia
Beranda Advetorial Mako Brimob Polri akan Dibangun di Areal SPN Jonggon

Mako Brimob Polri akan Dibangun di Areal SPN Jonggon

Forkopimda Kutai Kartanegara saat menghadiri rapat koordinasi Polda Kaltim terkait pembangunan Mako Brimob Polri di Loa Ipuh Darat (Istimewa)

Kaltimpedia.com, Kutai Kartanegara – Polri akan membangun Markas Komando (Mako) Brimob Polri di areal Sekolah Polisi Negeri (SPN) Polda Kaltim, Jonggon, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Pembangunan Mako Brimob ini dalam rangka pengembangan pasukan Brimob II Kor Brimob Polri.

Rencana pembangunan ini disampaikan langsung oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto kepada perwakilan Pemerintah Provinsi beserta Pemerintah Kota dan Kabupaten se-Kaltim, Senin (10/10) lalu. Wakil Bupati Rendi Solihin, Kapolres AKBP Hari Rosena dan Ketua DPRD Abdul Rasid hadir sebagai perwakilan Kukar.

Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid menyambut baik rencana pembangunan ini. Dengan anggaran pembangunan menyentuh Rp 560 Miliar, pembangunan ini akan melibatkan seluruh kabupaten/kota untuk ikut berkontribusi dalam pembangunannya. Rasid sampaikan DPRD Kukar berkomitmen dalam mendukung rencana pembangunan ini.

“Semoga bisa mempercepat pembangunan daerah. Dan selama ini untuk kepentingan masyarakat Kaltim dan kita (Kukar) semua harus didukung karena ini hal yang positif,” tegas Rasid.

Bagi Rasid, rencana pembangunan ini senantiasa akan memberi multiplier effect bagi warga setempat. Mulai dari segi ekonomi hingga pembangunan warga setempat akan terdampak. Kedepannya ekonomi rakyat dan pembangunan akan ikut berkembang seiring terbangunnya Mako Brimob Polri.

“Semoga pembangunan ini bisa terlaksanakan dengan cepat, sehingga warga setempat dapat merasakan dampaknya juga,” harap Rasid. (Ito/adv)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan