Kaltimpedia
Beranda DPRD Samarinda Angkasa Jaya Soroti Progress Pembangunan Terowongan Gunung Manggah

Angkasa Jaya Soroti Progress Pembangunan Terowongan Gunung Manggah

Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya.

Kaltimpedia.com, Samarinda – Proyek megah Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda satu diantaranya adalah Terowongan Gunung Manggah penghubung antara Jalan Kakap Ke Jalan Sultan Alimuddin, Kecamatan Sambutan.

Semenjak peletakan batu pertama (Ground Breaking) mega proyek tersebut, pada (20/1/2023) lalu. Sampai saat ini masih belum terlihat aktivitas pekerjaan dalam melaksanakan pembangunan tersebut.

Mendengar hal tersebut, Ketua Komisi III DPRD Samarinda Angkasa Jaya Djoerani mengatakan, proyek yang di targetkan rampung dikerjakan selama 18 bulan tersebut seharusnya sudah berproses sejak peletakan batu pertama.

“Pada saat rapat bersama komisi III mereka tidak bisa memastikan tanggal untuk memulai progres. Namun, mereka memastikan untuk melaksanakan pembangunan itu pada maret ini,” ucapnya kepada media ini, Selasa (21/3/2023).

Angkasa juga mendesak Pemkot untuk berperan agar pihak kontraktor dapat segera mengerjakan proyek tersebut.

Sehingga pihak Komisi III akan melakukan pengawasan, evaluasi serta mencari informasi terkait kendala apa menyebabkan progres tersebut tertunda.

“Kalau saya tetap mendesak pemkot untuk segera melakukan langkah untuk menjalankan mega proyek itu. Karena dengan menganggarkan 385 miliar, takut nanti proyeknya mangkrak ya pasti anggaran itu akan menjadi silva,” ujarnya.

Sementara itu, Politisi PDIP ini mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi pada proyek tersebut per 6 bulan sekali. Jika ditemukan kendala maka akan dilakukan kordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

“Kemungkinan nanti akan kita evaluasi per semester dengan cara kita turun kelapangan. Jika belum bekerja, insyallah kita akan panggil OPD terkait untuk mempertanyakan kenapa belum ada progres,” pungkasnya. (Adv)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan