Kaltimpedia
Beranda Politik Dinkes Kaltim Buka Stan Cek Kesehatan Gratis

Dinkes Kaltim Buka Stan Cek Kesehatan Gratis

Suasana cek kesehatan di stan Dinkes Kaltim. (Istimewa)

Kaltimpedia.com, Samarinda – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) turut berpartisipasi dalam pameran stan di Kaltim Expo 2022 yang diselenggarakan di Atrium Big Mall, Samarinda. Pameran stan dibuka sejak Rabu  hingga Minggu, 24-28 Agustus 2022 mendatang.

Di stan Dinkes Kaltim ini, para pengunjung dapat memeriksakan kesehatannya secara gratis. Mulai dari pemeriksaan berat badan, tekanan darah, asam urat, kelesterol, dan gula darah. Sub Koordinator Promosi Kesehatan dan Kesehatan Lingkungan Dinkes Kaltim, Muhammad Maulana Fahmi, S.KM mengatakan pemeriksaan gratis itu merupakan bagian dari kampanye kesehatan untuk mencegah penyakit tidak menular (PTM).

“Kita menyosialisasikan yang namanya CERDIK. Yaitu Cek kesehatan secara rutin, Enyahkan asap rokok, Rajin aktivitas fisik, Diet seimbang, Istirahat cukup dan Kelola stress,” jelas Maulana Fahmi kepada Diskominfo Kaltim saat ditemui di stan Dinkes Kaltim, baru-baru ini.  

Fahmi juga menegaskan, pemeriksaan di stan Dinkes Kaltim ini gratis tanpa dipungut biaya. Di samping itu, pengunjung juga dapat konsultasi kesehatan dan gizi dengan para tenaga kesehatan (nakes) yang bertugas di stan. (Aji/adv/KominfoKaltim)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan