Ditelfon Warga, Samsun Kunjungi Masyarakat Sangasanga Yang terdampak tambang
Kaltimpedia.com, Sangasanga – Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samun mendapatkan laporan langsung dari Warga RT.02 Sangasanga Dalam, Sangasanga terkait aktivitas tambang batubara yang telaknya dekat dengan perkampungan warga.
Muhammad Samsun ditemani Camat Sangasanga, Kapolsek Sangasanga, Danramil Sangasanga serta Ketua RT.02 dan masyarakat bersama-sama terjun kelapangan menuju lokasi terdampak dengan adanya aktivitas tambang tersebut.
“Saya mendapat laporan dari Pak RT menelpon saya kemarin, hari ini ada kesempatan kita turun untuk melihat langsung lokasi terdampak dari tambang ini” Samsun.
ditahun sebelumnya warga RT. 02 telah melakukan penolakan akan aktivitas tambang yang dilakukan oleh CV. Jaya Nanda di Sangasanga Dalam.
Warga RT. 02 Sangsasanga Dalam Sudarwanto menyampaikan lokasi yang dikunjungi ini dulunya terdapat 3 Rumah namun sekarang sudah tidak ada lagi sisa-sisa peninggalan pernah adanya aktivitas warga karna telah tertimbun oleh material Tambang.
“Dulu disini ada rumah sekarang sudah tertimbun, jadi warga juga tidak berani lagi dirikan rumah disini” Sudarwanto.
Warga RT.02 menginginkan pemerintah memfasilitasi mediasi antara pihak perusahaan dan para warga terkait dampak yang dihasilkan dari aktivitas tambang.
Informasi yang di dapat dari Wakil Ketua DPRD itu bahwa IUP dari CV. Jaya Nanda akan berakhir pada April mendatang. Samsun berharap pihak Perusahaan, pimilik lahan PT. Pertamina Asset 5 Sangasanga, serta pemerintahan mau berdiskusi bersama warga terkait masalah ini.
“Ini harus diselesaikan segera,semuanya pihak dipertemukan demi menjaga kondusifitas ditengah masyarakat” tutup samsun. (Kmf/adv/fb