Kaltimpedia
Beranda Advetorial Pemegang Tongkat Estafet Kepemimpinan Harus Memiliki Wawasan Kebangsaan Yang Luas

Pemegang Tongkat Estafet Kepemimpinan Harus Memiliki Wawasan Kebangsaan Yang Luas

Kaltimpedia.com, Samboja – Wakil Ketua DPRD Kaltim Muhammad Samsun menyambangi SMAN 1 Samboja pada Jumat, (28/30/2022).

Kegiatan yang pesertanya merupakan siswa kelas 12 SMAN 1 Samboja serta di dampingi kepala sekolah, staf, dan guru pengajar samsun mengungkapkan bahwa wawasan kebangsaan perlu dipelajari sejak dini.

“Tak hanya siswa yang berprestasi, untuk mengenal Indonesia secara mendalam pelajar perlu diperkenalkan dengan wawasan kebangsaaan, sehingga kelak menjadi bekal yang kuat untuk para generasi penerus bangsa membangun daerahnya,” ujar Samsun.

Dalam sesi tersebut Samsun juga memberikan motivasi terkait kepemimpinan, cita-cita serta semangat kepada pelajar untuk terus belajar.

“Mereka ini adalah harapan kita-kita semua, karena gak selama saya akan menjabat, presiden, menteri pastia akn diganti, dan mereka inilah nantinya yang akan menggantikan kami, sehingga semangat dan bekal mereka perlu kita perhatikan bersama,” pungkas Samsun.

Tenaga Ahli Wakil Ketua DPRD Kaltim Rahmat Dermawan yang hadir dalam agenda tersebut menyebutkan bawah pelajar perlu memiliki kemauan yang tinggi untuk meraih cita-cita.

“Jangan menyerah dengan keaadaan kita memiliki peluang yang sama, gunakan kemauan yang tinggi untuk meraih prestasi dan cita-cita mendatang,” ungkapnya.

Kegiatan yang berbarengan dengan hari sumpah pemuda tersebut juga disambut antusias para siswa serta kepala sekolah.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Pak Samsun yang telah berbagai pengalaman, cerita dan motivasi kepada siswa kami, yang saya yakin ini menjadi pengalaman perdana bagi siswa kami bertemu Wakil Ketua DPRD Kaltim,” Ungkapnya.

Diketehui kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan ini merupakan agenda perdana yang di selenggrakan oleh DPRD Provinsi Kalimantan Timur.

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan