Kaltimpedia
Beranda Samarinda Rusmadi pimpin High Level Meeting optimalkan potensi OPD Pemkot Samarinda

Rusmadi pimpin High Level Meeting optimalkan potensi OPD Pemkot Samarinda

SAMARINDA – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda laksanakan High Level Meeting (HLM) di Balai Kota Samarinda pada Kamis, 13 April 2023.

HLM dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso dan dihadiri seluruh petinggi Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Beberapa hal ditekankan Rusmadi, di antaranya perihal serapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023.

Rusmadi katakan bahwa pengadaan barang dan jasa harus fokus pada pembelanjaan barang dalam negeri.

“Hal ini akan memantik semangat pemerintah dalam pertumbuhan ekonomi Kota Samarinda,” ungkapnya.

Rusmadi menjelaskan APBD Samarinda tahun 2023 sebesar Rp 3,9 triliun, harapannya dapat mengoptimalkan pada triwulan pertama dan kedua.

“Hal ini tidak dapat tercapai tanpa perjuangan dan kerja keras semua pihak,” tambahnya.

Rusmadi katakan bahwa serapan APBD tahun 2023 untuk belanja dalam daerah akan mengantisipasi lonjakan inflasi.

“Pertumbuhan Ekonomi Kota Samarinda lebih baik dibanding Provinsi Kalimantan Timur,” ungkapnya.

Wawali Kota Samarinda katakan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Samarinda mencapai angka 6,54 persen dan mengimbangi pengendalian inflasi.

“Berkat kerjasama semua OPD Kota Samarinda mencapai Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) tertinggi untuk tahun 2022,” ungkap Rusmadi.

Rusmadi mengatakan bahwa capaian PAD Kota Samarinda telah diakui secara nasional dan Ia optimis layanan pemerintahan terhadap masyarakat meningkat ke arah yang lebih baik.

“OPD-OPD harus menggali potensinya lebih dalam lagi,” tambahnya.

Terakhir Rusmadi katakan walau Kota Samarinda meraih tingkat pertama dalam realisasi PAD dan mendapatkan APBD Awards, tidak boleh berpuas hati.

“Hal ini harus menjadi tolak ukur untuk terus memotivasi Kota Samarinda dalam meraih capaian-capaian lainnya,” pungkasnya. (adv)

Komentar
Bagikan:

Iklan